Kamis, 30 April 2009

Mencintai Segala Hal

Mencintai Segala Hal
Maulana Syaikh Muhammad Nazhim Adil al-Haqqani

Dari mana kita harus memulainya? Setiap orang mempunyai lingkaran teman, kerabat, dan kenalan. Mulailah dari yang dekat dengan kita, istri, suami, orang tua, anak-anak, dan saudara, kita harus tulus dalam memberikan cinta sejati kita. Kalian dapat meraih Cinta Ilahi melalui istrimu dan dia pun dapat meraihnya melalui kalian. Karena melalui cintanya kita memohon Cinta sejati dari Allah. Dan itu adalah ajaran yang paling sempurna bagi manusia, yaitu untuk membuat hubungan dari cinta itu, lalu lompat menuju Cinta Tuhanmu.

Tuhan telah memberi Cinta Ilahi-Nya kepada semua orang secara umum, tidak hanya kepada yang muda dan cantik jadi sebarkanlah cintamu kepada setiap orang sehingga kalian bisa harmonis dengan Kehendak-Nya adalah mudah untuk mengucapkan “Aku mencintaimu” kepada seseorang, selama orang itu tidak pernah menyakitimu tetapi itu bukanlah ukuran bagi cinta sejati.

Cinta mengalir melalui bunga, cinta juga mengalir melalui buah. Ketika cinta mencapai mereka di musim semi mereka mulai berseri. Jadi ketika mereka mengambil cinta itu, mereka lalu memberi cinta. Itulah sebabnya orang-orang mencari tumbuhan yang hijau, untuk melihat dan menciumnya. Alam memberi cinta kepada manusia dan manusia memberi cinta kepada alam. Mereka mengambil cinta ini dari Yang Menciptakan mereka. Dia memberi Cinta Ilahi-Nya kepada alam, kemudian alam memberinya kepadamu, dan kalian senang menerimanya.

(Dikutip dari Mercy Oceans of the Heart; The Secret Behind the Secrets; dan When will peace come?)

Tidak ada komentar: